Drama Motegi Duo Yamaha Movistar
Duo Pebalap dari Yamaha Movistar Jorge Lorenzo (Kiri), Valentino Rossi (Kanan) itahnews - Terpaut 14 poin dengan Valentino Rossi, Jorg...

https://itahinfo.blogspot.com/2015/10/drama-motegi-duo-yamaha-movistar.html
![]() |
Duo Pebalap dari Yamaha Movistar Jorge Lorenzo (Kiri), Valentino Rossi (Kanan) |
itahnews - Terpaut 14 poin dengan Valentino Rossi, Jorge Lorenzo menyadari betul pentingnya kemenangan di Grand Prix (GP) Jepang, yang dilangsungkan di sirkuit Twin Ring Motegi, Minggu (11/10) apalagi pebalap asal Spanyol itu juga sedang kembali pada performa terbaiknya. Ia berhasil menjadi yang tercepat dalam MotoGP terakhir di Aragon, Spanyol.
Dua kemenangan beruntun Lorenzo di Motegi dalam dua tahun terakhir juga menjadi bekal manis baginya untuk kembali memangkas selisih poinnya dengan Rossi yang masih berada di puncak klasemen.
Persiapan pebalap berusia 28 tahun itu sempat terganggu oleh cedera bahu yang ia alami karena kecelakaan ringan, Sabtu (3/10) lalu.
"Seperti yang Anda dengar, saya mengalami kecelakaan ringan ketika menjalani latihan. Tapi, saya baik-baik saja, hanya masih merasakan sedikit sakit di bahu kiri. Saya akan tampil di Motegi tanpa masalah," ujar Lorenzo seperti dilansir situs resmi MotoGP.
Setidaknya setelah melampaui tiga sesi Latihan Bebas (FP) MotoGP Jepang Jumat (9/10) dan hari ini, Lorenzo bisa optimis. Bahkan, pada sesi FP3 yang digelar Sabtu (10/10) pagi ini Lorenzo memecahkan rekor tercepat dalam Latihan Bebas MotoGP yang digelar di sirkuit Motegi Jepang tersebut.
Lalu, bagaimana denga Rossi? Pada FP1 dia sempat mencapai yang tercepat ketiga, namun melorot ke delapan pada FP2. Lalu, pagi ini Rossi naik lagi menjadi yang tercepat ke lima. Tinggal kualifikasi dan Race Day.
Namun, patut diingat pebalap dengan julukan The Doctor itu selalu buruk di latihan bebas, namun performanya meningkat di raceday. Apalagi ia tentu tak ingin selisih poin dengan Lorenzo terpangkas akhir pekan ini.
Valentino Rossi tentu saja akan menjadi nama terdepan yang bersiap menjegal ambisi rekan setimnya di Movistar Yamaha tersebut.
Hasil Latihan Bebas ketiga MotoGP Sirkuit Motegi Jepang
1. Jorge Lorenzo Yamaha 1 menit 44,089 detik.
2. Andrea Iannone Ducati 0,408 detik
3. Andrea Dovizioso Ducati 0,479 detik
4. Marc Marquez Honda 0,682 detik
5. Valentino Rossi Yamaha 0,733 detik
6. Pol Espargaro Tech 3 0,999 detik
7. Cal Crutchlow LCR 1,014 detik
8. Bradley Smith Tech 3 1,230 detik
9. Scott Redding Galicia 1,357 detik
10. Maverick Viñales Suzuki 1,369 detik