Tiga Pasangan Cagub dan Cawagub Kalteng 2015

itahnews - Hasil rapat pleno Komisi Pemilihan Umum Kalimantan Tengah telah melakukan rapat pleno tertutup pada tanggal 24 Agustus 2015 untuk menetapkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2016 - 2021.

Rapat pleno yang dipimpin oleh ketua KPU Provinsi Kalimantan Tengah, Ahmad Syari' pada hari Senin 24 Agustus 2015 menetapkan tiga pasang calon gubenur dan  wakil gubernur yang akan bersaing pada 9 Desember 2015.

Tiga pasangan calon yang lolos verifikasi berkas oleh KPU Provinsi Kalimantan Tengah yaitu :

  1. Dr. H. Ujang Iskandar berpasangan dengan H. Jawawi yang diusung oleh partai Nasional Demokrat (NasDem), Paratai Persatuan Pembangunan (PPP), Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Keadilan Persatuan Indonesia (PKPI). 
  2. Dr. Ir. Willy M. Yoseph berpasangan dengan Drs. HM. Wahyudi K. Anwar yang didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) dan 
  3. Sugianto Sabran berpasangan dengan Habib H. Said Ismail yang didukung oleh partai Golongan Karya (Golkar), Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Demokrat dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Setelah menetapkan tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalteng 2015 selanjutnya, KPU Kalteng akan melaksanakan proses tes kesehatan, penetapan nomor urut dan pelaksanaan sosialisasi calon.

Related

politik 7834728491366960311

Posting Komentar

emo-but-icon

Total Pageviews

Statistik

item