7 Cara Menjaga Privasi di Internet




itahnews - Privasi di internet sekarang menjadi hal yang sangat penting di jaman serba internet dan sosial media. Oleh karena itu kami ingin membagikan cara untuk melindungi privasi di internet seperti yang dilansir di web internetsehat.id . Berikut tujuh cara yang dapat dilakukan untuk menjaga privasi di internet.
 
1. Privasi Dasar

a. Jika ragu, jangan lakukan
   Phising dan malware semakin canggih, untuk itu Anda harus semakin berhati-hati. Phising terutama melalui email sangat banyak dan sulit untuk di identifikasi sehingga bila Anda ragu terhadap sebuah email, lebih baik jangan di buka.

b. Selalulah update
    Selalulah update komputer, browser dan aplikasi keamanan. Jangan malas untuk update.


c. Pikir dulu sebeleum bertindak
    Jangan asal. Selalulah memikirkan resiko sebelum melakukan suatu tindakan tertentu di internet teutama menyangkut privasi dan keamanan.


2. Pengaturan Privasi
    Memperbarui pengaturan privasi di situs web dan layanan, terutama pada media sosial dan situs pencarian sperti Facebook, Google dan Yahoo adalah tempat yang baik untuk memulai melindungi diri. Hal ini biasanya dapat dilakukan dibawah pilihan menu pengaturan.

3. Blokir Cookies
    Memblokir cookies pihak ketiga pada browser adalah cara untuk mempertahankan beberapa anonimitas saat online. Memblokir cookie berarti membuat website akan membutuhkan waktu untuk melacak kunjungan terakhir kali, apa user name Anda dan apakah Anda masuk secara otomatis atau tidak. Namun memblokir cookies membuat kurang nyaman dalam beberapa kasus, namun adanya peningkatan privasi hal ii cukup bernilai untuk dilakukan.

4. Batalkan Tautan Akun
    Banyak situs web memberikan pilihan untuk menautkan akun. Google misalnya, memungkinkan Anda untuk menghubungkan semua akun Gmail Anda yang berbeda di satu browser. Banyak situs sekarang memberikan Anda pilihan untuk menggunakan login Google Anda untuk mengakses situs mereka.
     Demikian pula dengan Facebook dan Twitter. Pengguna yang memliki akun Facebook bisa login ke layanan lain di internet. Hal seperti ini memang nyaman, namun menautkan akun dapat menciptakan lebih banyak resiko. Jika salah satu dari akun Anda terganggu maka semua akun terkait akan otomatis beresiko. Jadi memutus tautan akun adalah cara yang baik untuk melindungi informasi Anda.

5. Koneksi Aman, Firewall dan Antivirus
    Selalulah menggunakan koneksi nirkabel aman (cobalah untuk berhati-hati saat menggunakan WiFi Publik). Pakailah password yang kuat untuk jaringan WiFi di rumah dan jangan lupa menggunakan antivirus.



6. Password Kuat
    Kombinasi username dan password merupakan kombinasi penting untuk menjaga keamanan online. Masalahnya adalah karena setiap website membutuhkan password, orang cenderung untuk membuat password yang mudah di prediksi atau malas sehingga menciptakan password sederhana atau menggunakan password yang sama berulang-ulang pada website yang berbeda. 


      Gunakan password delapan karakter atau lebih dengan kombinasi karakter. Salah satu cara untuk membuat password yang lebih aman yang mudah untuk di ingat adalah untuk mencoba passphrase, kata pendek dengan spasi atau karakter lain memisahkan mereka. Hindari menggunakan kombinasi username/password yang sama untuk beberapa situs web.

7. Kebiasaan Browsing yang lebih Baik
    Anda harus menghapus cookie secara teratur. Anda juga harus log out dari situs media sosial seperti Facebook dan bahkan akun Google Anda saat tidak menggunakan mereka. Jika Anda ingin mengambil langkah berikutnya dalam mendapatkan privasi yang lebih baik, coba gunakn browser seperti Tor yang merutekan IP Anda melalui Virtual Private Network (VPN) sehingga alamat IP anda dan dalam banyak kasus data pengguna di lindungi.


Sumber : The Next Web, Internet Sehat

Related

Teknologi 1275121064843535981

Posting Komentar

emo-but-icon

Total Pageviews

Statistik

item